Selamat untuk mahasiswa Pendidikan Geografi Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo (GEOVETSUKO) atas capaian prestasinya dalam lomba media pembelajaran tingkat Nasional.
Lomba ini diselenggarakan dalam rangka Hari Pendidikan Nasional 2020 yang puncaknya dilaksanakan pada 2 Mei 2020. Tim Geovetsuko bersaing dengan 113 tim dari 21 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang berasal dari 9 (sembilan) Provinsi Se-Indonesia.
Tim pertama adalah Tim Video Pembelajaran yang terdiri dari Ayuni Margianti dan Rohani Sofik. Mereka berasal dari Semester 8. Tim ini memperoleh hasil sebagai Juara 2 Nasional untuk kategori Video Pembelajaran.
Tim kedua terdiri atas Muh. Nur Yasin, Muh. Falid Prasetyo, dan Lina Dwi Astuti. Tim ini terdiri atas mahasiswa Pendidikan Geografi Semester 8. Tim ini membuat Game Pembelajaran dan memperoleh hasil Juara Harapan 3 Game Pembelajaran dalam kompetisi nasional ini.
Semoga hasil karya mahasiswa Geovetsuko ini berguna bagi pengembangan pendidikan dan pengembangan Geografi. Salam Spatial Maestro